Friday 3 November 2017

Cara unlock modem bolt mf90...mudah!!!!

Cara Unlock Modem BOLT 4G ZTE MF90, agar bisa menggunakan modem ini dengan kartu lainnya, lengkap tutorial bergambar. Saat ini penggunaan modem sudah tak terhitung jumlahnya. Hampir semua orang, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa pernah menggunakan alat yang bernama Modem. Tetapi, baru-baru ini muncul sebuah produk baru yang dibuat oleh ZTE Corporation bernama Mobile Wifi. Mobile Wi-Fi atau yang biasa disebut Mini Wi-Fi adalah sebuah alat yang digunakan sebagai Hotspot yang bisa kita bawa kemana-mana. Jadi dengan adanya Portable Hotspot, kita tidak perlu duduk di suatu tempat untuk menggunakan Wi-Fi tersebut.
ZTE sendiri bekerja sama dengan BOLT Super 4G! dalam memasarkan produknya di Indonesia. Tetapi, BOLT Super 4G telah me-lock Mini Wi-Fi tersebut agar tidak bisa digunakan dengan kartu lain. Jadi, para penggunanya hanya bisa menggunakan kartu BOLT sebagai kartu utamanya. Kali ini Jaka akan memberikan sedikit trik agar modem BOLT kamu bisa digunakan dengan kartu lain selain BOLT. Berikut adalah langkah-langkah untuk meng-unlock modem BOLT:
Download dan Install
bahan bahanya download disini
drivernya disini
TUTORIAL YOUTUBE.COM disini
 
Cara Unlock Modem Bolt ZTE MF90

Untuk unlock modem Bolt ZTE MF90, Kamu bisa mendownload DC unlocker Client 2017. Lalu ikuti panduan di bawah ini :

    Colokkan modem Bolt-mu ke PC/perangkat komputer.
    Jika sudah terdeteksi, Kamu bisa melakukan klik kanan di file DC Unlocker Client.
    Lalu klik tulisan Run as Administrator.
    Selanjutnya Kamu bisa pilih menu ZTE MModems di Select Manufacturer.
    Lalu pilih opsi Auto  detect di dalam Select Model.
    Selanjutnya klik tanda kaca pembesar di bagian bawahnya.
    Kemudian pindah ke samping kanan, Kamu bisa klik Server dan masukkan password beserta username yang kamu kehendaki.
    Setelah itu klik opsi check login. Kamu bisa abaikan tulisan error code-12.
    Jika sudah, klik unlocking lalu klik unlock.
    Sekarang kamu bisa ambil modem bolt ZTE MF90 lalu klik Indikator reset hingga 5 detik lamanya.
    Setelah itu, cabut modem dari perangkat laptop.
    Selanjutnya ganti provider kartu SIM dari modem dengan provider yang kamu inginkan.

Itulah cara unlock modem bolt yang bisa Kamu lakukan untuk modem ZTE MF90 dan Huawei E5372s. Selamat mencoba!